Dalam acara tersebut, Bank Mandiri juga mengenalkan fitur transfer valas di Livin’ by Mandiri untuk memudahkan PMI mengirim uang dari mancanegara ke Tanah Air ataupun sebaliknya. Bukan tanpa sebab, fitur yang diluncurkan pada awal tahun ini pun telah menjadi salah satu layanan yang paling banyak digunakan nasabah di luar negeri.
Tercatat sejak 15 Februari hingga 10 Agustus 2023 ini, jumlah transfer valas melalui Livin’ by Mandiri sudah mencapai Rp 37,2 miliar dan lebih dari 20 ribu pengguna aktif, dengan tren yang terus menanjak. Tak cuma itu, sebagai upaya untuk lebih memanjakan nasabah, Bank Mandiri menghadirkan fitur pembukaan Rekening Valas dengan 10 pilihan mata uang asing.
Mulai dari Dollar Amerika Serikat (USD), Euro (EUR), Dollar Singapura (SGD), Poundsterling (GBP), Dollar Australia (AUD), Franc Swiss (CHF), Yen Jepang (JPY), Ringgit Malaysia (MYR), Dollar Hong Kong (HKD) dan Baht Thailand (THB). “Dengan adanya inovasi ini, Bank Mandiri memudahkan nasabah untuk lebih nyaman transfer ke luar negeri sesuai kebutuhan secara cepat, murah, utuh dan mudah tanpa harus berpindah aplikasi,” terang Darmawan.