IPOL.ID-Bertepatan dengan perayaaan hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78 tahun, Sharp mengumumkan para pemenang Sharp Indonesia 53rd Anniversary Writing Competition dari kategori media dan umum serta pemenang hiburan dari setiap kategori. Sebanyak 158 karya tulis berhasil masuk dan telah dikurasi oleh tim editor.
Agus Soewadji, Assistant GM Marketing Communication, PT Sharp Electronics Indonesia mengatakan Kami berharap dari lomba penulisan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pelestarian lingkungan serta meningkatkan minat dalam membuat karya tulis dan juga khusus untuk para pemenang dapat menambah semangat untuk terus berkarya dan berprestasi kedepannya.
Dalam melakukan penilaian, Sharp menggandeng dewan juri yang memiliki latar belakang dalam hal penulisan seperti, Andreas Maryoto, Wakil Redaktur Pelaksana Harian Kompas, Ardhi Suryadhi, Wakil Pemimpin Redaksi Detik.com dan Gustav Aulia, seorang dosen dan praktisi komunikasi. Mengikuti lomba Sharp writing competition tidak mudah karena takut terjebak dengan konten marketing, namun banyak peserta yang bisa menulis dan mengutarakan sesuai topik yang sangat menarik, Ungkap Andreas Maryoto selaku salah satu Juri Sharp Writing Competition.
Mengangkat tema mengenai “Peran Sharp Bagi Lingkungan Dan Konsumen Indonesia”, Sharp mengajak para peserta untuk menuliskan kontribusi Sharp dalam melakukan pelestarian lingkungan serta membahas mengenai inovasi, teknologi dan fitur-fitur produk Sharp terhadap kehidupan masyarakat.