“Tidak saja mereka berhasil menciptakan robot yang dapat berenang, tapi mereka juga mengatakan, bagaimana kalau kita menggunakan jari-jari robot itu dan akhirnya robot ubur-ubur itu mampu memungut objek,” komentarnya.
Robot ubur-ubur itu mampu memungut objek sendirian atau jika tidak mampu mengangkatnya sendiri, robot ubur-ubur itu akan mengangkatnya bersama robot lain. Robot itu juga dapat menarik objek dengan sangat baik, menurut Hyeong-Joon Joo dari Max Planck Instute yang ikut mendesain robot tersebut.
“Robot ubur-ubur itu bahkan dapat menangani objek yang sangat lunak tanpa harus menyentuhnya. Misalnya, pakar biologi yang selalu mendapat kesulitan untuk mengumpulkan telur-telur ikan,” imbuhnya.
Joo menambahkan, robot itu dapat membantu para ahli biologi meneliti lingkungan yang sensitif, seperti terumbu karang. Robot itu juga bergerak dengan tenang, menggunakan material yang dapat berubah bentuk dengan mengunakan listrik.
Hal itu membuat robot berenang dengan cepat, sangat efisien dan sama sekali tidak menimbulkan suara, sunyi.