IPOL.ID- Pasca deklarasi Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar menjadi Bacawapres Anies Baswedan.
Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas mewajibkan caleg-caleg di partai untuk menyertai gambar Anies Baswedan (bacapres) dan Muhaimin Iskandar (bacawapres) di dapil masing-masing.
Hal itu dilakukan guna memenangkan pasangan Capres dan cawapres PKB di pilpres 2024.
“Setiap caleg dan kader PKB di Jakarta wajib untuk memenangkan pasangan Anies-Muhaimin Iskandar. Termasuk memasang gambar Anies Baswedan di baliho atau alat peraga kampanye (APK) lainya di pileg 2024,” ujar Ketua DPW PKB DKI Jakarta, Hasbiallah Ilyas kepada ipol.id, Senin (4/9).
Dia mengatakan, pemasangan alat peraga kampanye (APK) bergambar Muhaimin Iskandar menjadi kewajiban karena ketua umum partai.”Ketua umum merupakan simbol partai. Tentunya merupakan keajaiban bagi caleg dan kader untuk memasang gambar ketua umum partai,” bebernya.
Anggota DPRD DKI Jakarta yang juga caleg incumbent PKB di pileg 2024, Yusuf mengungkapkan masih menunggu intruksi resmi dari partai.”Hari ini kita akan rapat. Jadi kita belum bisa berpendapat untuk saat ini,” ujarnya.(Sofian)