Fitur antrean online ini dapat dimanfaatkan dengan cara membuka Aplikasi Mobile JKN, pilih menu pendaftaran pelayanan, kemudian tentukan jenis fasilitas kesehatan dan pilih data peserta yang ingin berkunjung ke fasilitas kesehatan, pilih poli tujuan beserta tanggal dan jadwal kunjungan, selanjutnya isi kolom keluhan dan klim simpan. Setelah semuanya dilakukan otomatis nomor antrean sekaligus informasinya akan terbentuk.
Menambahkan keterangannya, Kepala BPJS Kesehatan Cabang Jakarta Selatan juga menjelaskan secara detail manfaat layanan yang bisa diperoleh peserta dalam Aplikasi Mobile JKN. Diantaranya adalah mengecek lokasi fasilitas kesehatan, mendapatkan informasi ketersediaan tempat tidur, melakukan penambahan peserta, mengambil antrean secara online, telekonsultasi dengan dokter, perubahan data kepesertaan, proses pendaftaran autodebet iuran JKN, skrining riwayat kesehatan, informasi riwayat pelayanan dan lain-lain.
“Tahapan awal yang harus dilakukan untuk bisa menggunakan fitur-fiturnya, pertama peserta tentu wajib mempunyai atau mengunduh Aplikasi Mobile JKN pada Play Store ataupun App Store. Setelah itu aktivasi akun memakai email dan nomor handphone yang sama dengan saat pertama mendaftarkan diri sebagai peserta JKN. Sesudah berhasil masuk dan akunnya berhasil terverifikasi, peserta langsung bisa otak-atik semua fitur sesuai kebutuhan,” sambung Diah Sofiawati.