IPOL.ID-Pegolfer andalan Indonesia Kevin C. Akbar membuka peluang besar bagi tuan rumah dalam perebutan gelar juara turnamen The 2nd Indo Masters Golf Invitational Presented by Tunas Niaga Energi.
Pada putaran kedua yang digelar pada hari ini di Imperial Klub Golf, Karawaci, Pegolf yang saat ini berusia 26 tahun tersebut mampu mengokohkan posisi di puncak leaderboard usai membukukan skor 70 (2-under-par).
Hasil tersebut tidak hanya membuat posisi Kevin belum tergoyahkan di peringkat nomor 1 klasemen sementara usia 36 hole, tetapi juga menjaga kesempatan Kevin untuk mengukir gelar keduanya di Asian Development Tour ini.
Mengawali putaran kedua turnamen berhadiah US$75 ribu ini, Kevin yang memulai putaran kedua dari hole 10 di pagi hari sempat tersandung di hole kedua (hole 11) karena membuat bogey. Untungnya, ia bisa kembali recovery dengan birdie di hole berikutnya (hole ketiga).
Skor even par ini bertahan hingga sembilan hole pertama selesai. Namun, di sembilan hole kedua, Kevin bisa menambah perolehan skornya dengan birdie di 2 hole berturut-turut (1 dan 2). Dua birdie ini bertahan hingga putaran kedua selesai dimainkan.