IPOL.ID – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir berharap pesepak bola Indonesia untuk melakukan investasi. Hal ini sangat penting karena investasi bisa menjadi pilihan untuk persiapan saat pensiun dari dunia sepak bola.
Hal ini dikatakan oleh Erick Thohir pada acara Capital Market Summit & Expo yang bertajuk Inspirational Talk “Berinvestasi untuk Berprestasi” di Bursa Efek Indonesia, Jakarta, akhir pekan ini.
“Karena life spent dari para atlet itu kan rata-rata umur 30-35 tahun. Setelah itu kembali ke masyarakat. Di situlah kenapa pentingnya para anak muda yang mau jadi atlet, harus membuka pikiran bahwa salah satunya benar-benar tidak boleh lupa berinvestasi, supaya tadi kehidupan bisa terproteksi untuk jangka panjang,” kata Erick.
Erick yang juga menjadi Ketua Yayasan Bakti Sepak Bola Indonesia menambahkan bahwa berdirinya Yayasan Sepak Bola Indonesia berangkat dari keresahan sebagai Ketum PSSI melihat masih ada pemain-pemain mantan timnas Indonesia yang hidup memprihatinkan setelah pensiun.