‘DBON lahir dengan payung hukum Peraturan Presiden (Perpres) No 86 tahun 2021. Sedang SEA Games Kamboja digelar Mei 2023 dan Asian Games di Hangzhou juga baru selesai 8 Oktober 2023,”tegas Mantan atlet gulat nasional, Suryadi Gunawan, Rabu (11/10/2023).
Membina atlet hingga masak untuk berjuang sebagai juara katanya, membutuhkan waktu 8 hingga 10 tahun. Hal itu yang menjadi tanda tanya tiba-tiba DBON mengklaim keberhasilan menghantar atlet menempati peringkat tiga di SEA Games Kamboja 2023 dengan 87 medali emas, 80 perak, dan 109 perunggu.
Padahal DBON lahir tahun 2021 ketika Mempora dijabat Zainudin Amali yang sudah mengundurkan diri dan kini menjadi Wakil Ketua Umum PSSI. Dengan bukti yang ada, maka keberhasilan atlet yang tampil di SEA Games Kamboja 2023 merupakan binaan cabor masing – masing, bukan hasil pembinaan DBON yang hanya sebagai perantara setelah lahir tahun 2021.