Kegiatan mengerahkan excavator long arm dan amphibi besar serta 8 unit dumptruck milik Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Kota Jakarta Timur.
Penyisiran kerja bakti diantaranya membersihkan inlet sodetan, Jalan Inspeksi Ciliwung RW 01, 13, 02 hingga Kali Mati di Jalan Baiduri Bulan, RT 012 RW 011 Kelurahan Bidara Cina, Kecamatan Jatinegara.
“Hari ini kita lakukan kerja bakti massal, sesuai Instruksi Pak Sekda Nomor 98/2023 untuk kolaborasi ASN DKI Jakarta dengan warga membersihkan lingkungan sebagai antisipasi datangnya musim penghujan,” ujar Wali Kota Jakarta Timur, Anwar, Minggu (19/11).
Anwar menjelaskan, kegiatan itu juga bagian dari upaya pemerintah mengedukasi masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan. Dimulai dari pengurasan saluran hingga pengangkutan sampah lingkungan.
“Tak hanya bersih-bersih lingkungan kita juga menyadarkan warga untuk menghijaukan lingkungan, salah satunya tadi sudah kita tanam 200 pohon cabai di RW 01 dan kita inginkan untuk terus menggelorakan urban farming yang hingga saat ini dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” ungkapnya.