IPOL.ID- Pihak PT Jasa Marga (Persero) Tbk memprediksi bakal ada sedikitnya 44 juta orang meninggalkan Jabodetabek untuk bepergian di puncak arus mudik libur Tahun Baru 2024.
Puncak arus mudik libur Natal 2023 akan jatuh pada Jumat (22/12/2023) dan puncak arus balik libur Natal 2023 akan terjadi pada Selasa (26/12/2023). Sementara, puncak arus mudik libur Tahun Baru 2024 diprediksi akan terjadi pada Sabtu (30/12/2023). Lalu, puncak arus balik diprediksi akan terjadi pada Senin (1/1/2024).
Selain memperkirakan puncak arus mudik dan balik selama libur Natal dan Tahun Baru (nataru) 2024, Corporate Secretary and Community Development Group Head Jasa Marga, Lisye Octaviana juga menyebut ada empat gerbang tol utama yang akan dilintasi pemudik. Keempat gerbang tol tersebut yakni, Gerbang Tol Cikampek Utama, Gerbang Tol Kalihurip Utama, Gerbang Tol Ciawi, dan Gerbang Tol Cikupa.
Lisye menyampaikan, perkiraan tersebut merupakan hasil koordinasi dan evaluasi internal Jasa Marga. “Untuk puncak arus mudik dan puncak arus balik terbagi menjadi dua periode,” kata Lisye di Jakarta, Kamis (14/12/2023).