Dengan demikian, ia optimis proses ini akan berjalan lancar demi kemajuan dalam memanfaatkan teknologi.
“Teknologi pasti sudah siap, tantangannya bagaimana implementasi kepada masyarakat. Saya optimis proses ini akan berjalan lancar. Ini proses untuk lebih maju dengan memanfaatkan teknologi,” ujarnya.
Ia juga memaparkan mengenai simulasi uji coba penerapan MLFF yang dilakukan di jalan tol Bali – Mandara, tepat di lajur 4 Gerbang Tol Ngurah Rai. Sistem tersebut baru akan diterapkan di seluruh gerbang tol pada Maret 2024.
Direktur Jalan Bebas Hambatan Direktorat Jenderal Bina Marga Kementrian PUPR (Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat), Triono Junoasmono menyatakan, uji coba sudah dimulai sejak Minggu ke-2 November 2023.
Direncanakan pada 12 Desember 2023 sampai Januari 2024 untuk peluncuran uji coba terbatas, khususnya bagi kendaraan pegawai pemerintah.
“Agar diberikan papan informasi yang jelas untuk jalur khusus uji coba penerapan MLFF ini. Sehingga masyarakat sudah siap dari saat sebelum masuk jalan tol Bali – Mandara,” jelasnya.