Lisman menilai, Heru juga tak memaksakan kehendak para ASN Jakarta untuk pindah ke IKN. Hanya saja, para ASN yang tetap berada di Jakarta harus siap bersaing sengit antarsesama pegawai untuk meniti karir di pemerintahan daerah.
“Kalau tidak mau pindah, yah bersiap saja bertanding begitu beratnya di sini dengan orang-orang yang sudah mapan. Sementara di sana terbuka peluang untuk mengabdikan diri, dan kemudian direspon oleh pimpinan bahwa Anda sudah melakukan sesuatu yang bisa membawa Anda ke atas (meraih jabatan lebih tinggi),” paparnya.
“Pimpinan-pimpinan itu sudah tahu potensi yang dimiliki karena mereka kan juga awalnya dari bawah (PNS) biasa,” sambungnya.
Lisman juga menanggapi stigma di masyarakat dari penawaran yang Heru sampaikan kepada anak buahnya itu. Diketahui, tawaran Heru dinarasikan bahwa IKN menjadi tempat ‘buangan’ ASN dalam meniti karir.
“Ini kan menerangkan sesuatu yang memang belum ada evidence-nya (buktinya), seberapa banyak sih orang yang benar-benar tidak bersedia pergi ke sana. Saya kira banyak yang bersedia ke sana, itu kan baru rumor coba misalnya ditawarkan, berangkat ke sana dengan fasilitas yang diberikan,” tuturnya.