Selain itu, Belanda akan “melakukan segala upaya” untuk memastikan Dewan Eropa dapat mengambil keputusan ketika bertemu kembali pada bulan Februari 2024 untuk membahas dukungan keuangan kepada Ukraina.
Belanda, Denmark dan beberapa negara Barat lainnya kini sibuk membantu melatih pilot Ukraina sebelum rencana transfer sejumlah jet tempur ke Ukraina. Belanda memiliki 42 pesawat, yang secara bertahap digantikan oleh F-35 yang lebih modern.
Sebelumnya, pejabat Belanda menyatakan siap mentransfer sebanyak 24 jet tempur ke Ukraina. Sedangkan sisanya akan digunakan untuk pelatihan pilot. (ahmad)