Gracy Chen, Managing Director Bitget mengungkapkan: “Baik kisah Messi maupun pertumbuhan Bitget menjadi pengingat bahwa kejayaan tidak diraih dalam semalam, tetapi melalui tekad yang kuat untuk menjadikannya berarti.
Seiring dengan dilanjutkannya Kampanye #MakeItCount di tahun 2024, kami tetap berkomitmen untuk menginspirasi individu, baik yang berada di sektor sepak bola dan kripto maupun di luar itu, untuk mengejar kejayaan karena tidak ada mimpi yang terlalu besar untuk dicapai.
Bersama dengan Messi, kami sangat senang dapat membawa kripto ke panggung global yang lebih besar, dan mendorong adopsi massal teknologi kripto dan blockchain.”
Untuk merayakan film Messi yang baru, Bitget akan menyelenggarakan kompetisi platform yang dimulai dari tanggal 23 Januari hingga 30 Januari dengan prize pool bernilai $20.000 dalam bentuk BGB, native token Bitget, dan juga tiket ke pertandingan Inter Miami di Stadion DRV PNK.
Menyusul film Messi yang baru, Bitget juga memiliki rencana untuk menyelenggarakan acara Tantangan Sepak Bola lapangan di pasar negara berkembang seperti LATAM, Asia Tenggara, dan Turki, di mana komunitas lokal sangat bersemangat dengan sepak bola dan adopsi kripto.