Ketua DPR RI ke-20 dan mantan Ketua Komisi III DPR RI bidang Hukum, HAM, dan Keamanan ini menerangkan, untuk persiapan menghadapi Aquabike World Championship 2024 di Danau Toba, IMI dan Ocean Drive Sports melangsungkan Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Aquabike Indonesian Championship 2024 yang berlangsung beberapa seri. Seri pertama telah dilaksanakan pada tanggal 2 – 3 Maret 2024 di Danau Toba.
“Kejurnas Aquabike Indonesian Championship 2024 seri kedua akan dilaksanakan bulan Juni di Samosir. Seri ketiga digelar bulan Agustus di Sulawesi Utara dan seri keempat berlangsung di Makassar pada bulan September. Pemenang peringkat pertama hingga ketiga Kejurnas Aquabike Indonesian Championship 2024, otomatis lolos masuk ke Aquabike World Championship 2024 Danau Toba,” kata Bamsoet.
Wakil Ketua Umum FKPPI dan Wakil Ketua Umum Pemuda Pancasila serta Kepala Badan Polhukam KADIN Indonesia ini menerangkan, ajang Aquabike World Championship 2024 akan semakin memperkenalkan pariwisata Danau Toba di mata dunia sebagai destinasi pariwisata super prioritas. Selain meningkatkan sport tourism serta memberikan multiplier effect bagi perekonomian Indonesia, khususnya masyarakat sekitar Danau Toba.