Malang bagi Acosta, pembalap GAS-GAS Tech3 itu melakukan kesalahan. Hal ini lantas langsung dimanfaatkan oleh Martin untuk merebut posisi pertama. Acosta pun harus turun ke posisi keempat.
Nasib malang dialami oleh Marquez saat memasuki lap ke-11. Ketika melewati tikungan ke-11, Marquez terpaksa menyelesaikan balapan lebih awal akibat terjatuh.
Usai insiden itu, terjadi perubahan posisi di baris depan. Acosta berhasil kembali menempati posisi pertama, diikuti oleh Bagnaia dan Martin.
Vinales yang sempat tercecer, tiba-tiba saja tampil dengan ganas. Dengan cepat dia mampu mengejar ketertinggalannya hingga akhirnya dapat membuntuti Acosta dari posisi kedua.
Tidak berlangsung lama, Vinales mampu merebut posisi pertama. Di saat bersamaan Enea Bastian juga berhasil mengambil kesempatan dengan menyodok posisi ketiga, tepat dibelakang Acosta.
Situasi ini tidak berubah hingga bendera finish dilibatkan. Vinales berhasil mengamankan podium pertama, diikuti oleh Acosta dan Bastianini.
Berikut hasil lengkap MotoGP Amerika 2024: