IPOL.ID – Kabupaten Purwakarta diharapkan dapat lebih maju lagi dari kota-kota lain di Jawa Barat. Baik maju dari segi keimanan, aqidah dan penataan wilayah Kabupaten Purwakarta yang setiap saat terus berkembang pesat.
“Purwakarta yang kita cintai dan sayangi tak akan bisa berkembang pesat tanpa dibarengi dengan ketaatan masyarakatnya dalam menjalankan agama Islam secara sungguh-sungguh,” tutur Calon Bupati Purwakarta 2024-2029, Kang Haji Ivan Kuntara atau KHIK dalam acara Milad Akbar Lembaga Dakwah Manhajus Sholihin Ibnu Joban ke-9.
Dalam serangkaian kegiatan sekaligus halal bihalal bersama masyarakat Purwakarta di Stadion Purnawarwan, Purwakarta, Jumat (19/4) malam. Dihadiri Ustad Abdul Somad, Pimpinan Manhajus Sholihin KH Syahid Joban, ulama serta tokoh masyarakat.
Ivan mengatakan, perbaikan dan perubahan Kabupaten Purwakarta kedepan merupakan tanggung jawab bersama. Kerja sama semua pihak diperlukan agar Purwakarta bisa lebih berkembang lagi.
“Mari sama-sama kita niatkan bahwa perbaikan dan perubahan Purwakarta merupakan kewajiban kita semua, harus diniatkan dengan baik sebagai bagian dari ibadah untuk menuju Purwakarta lebih baik lagi,” kata Kang Haji Ivan.