“Kenaikannya kurang lebih 5 kali lipat dibandingkan tahun 2023. Kemudian untuk dari sisi konsumsi energi atau kwh yang digunakan oleh masyarakat, pengguna mobil listrik juga naik tinggi 5,2 kali lipat, dari tahun lalu 43,2 mwh atau 43 ribu kwh menjadi 224,4 ribu kwh,” katanya.
Acara hari ini dihadiri juga oleh Komite BPH Migas Abdul Halim, Basuki Trikora Putra, Harya Adityawarman, Iwan Prasetya Adhi, serta Saleh Abdurrahman. Hadir pula, Sekretaris BPH Migas Patuan Alfon S., Tenaga Ahli Menteri ESDM Bidang Tata Kelola Hilir Migas Mulyono, Tenaga Ahli Menteri ESDM Bidang Penegakan Hukum Sektor Hilir Migas dan Penanganan Radikalisme BJP (P) Hendriarto, Direktur Bahan Bakar Minyak BPH Migas Sentot Harijady BTP Direktur Bahan Bakar Minyak BPH Migas, Direktur Pembinaan Usaha Hilir Minyak dan Gas Bumi Mustika Pertiwi, Direktur Teknik dan Lingkungan Ketenagalistrikan Mohamad Priharto Dwinugroho, dan Kepala Tim Kerja Gerakan Tanah PVMBG Badan Geologi Oktori Prambada, Badan Usaha serta instansi lainnya yang terlibat dalam pelaksanaan Posko Nasional Sektor ESDM RAFI 2024. (Timur Arif)