IPOL.ID-Timnas Indonesia U-23 kalah 1-2 dari Irak U-23, pada laga perebutan tempat ketiga terbaik Piala Asia U-23 2024 di Abdullah Bin Khalifa Stadium, Jumat (3/5) dini hari WIB.
Dalam laga tersebut, kedua tim bermain terbuka. Timnas Indonesia U-23 mencoba peruntungan melalui pergerakan Witan Sulaeman, namun bisa dipatahkan pemain Irak.
Irak mengandalkan bola umpan silang yang membahayakan Timnas Indonesia U-23. Beruntung, juga belum membuahkan hasil.
Timnas Indonesia U-23 membuka skor melalui tendangan jarak jauh Ivar Jenner pada menit ke-19. Berawal dari tendangan sepak pojok, bola liar umpan Witan Sulaeman disambut Ivar Jenner dengan tendangan kaki kanan. Skor 1-0 untuk Timnas Indonesia U-23.
Tak bertahan lama, Irak menyamakan kedudukan melalui tandukan Zahid Taahsen pada menit ke-27. Skor imbang 1-1 menutup jalannya babak pertama.
Di babak kedua, kedua tim agak bermain lebih tertutup di menit-menit awal. Namun, Timnas Indonesia U-23 menguasai penguasaan bola.
Pada menit ke-54, Marselino Ferdinan melakukan tendangan melengkung dari kotak penalti. Sayang, bola sepakan kaki kanannya melebar di atas gawang Irak.