Edy Kusuma juga menyebut even ini sebagai upaya untuk lebih meningkatkan prestasi Barongsai. Apalagi, KONI Pusat telah memasukkan barongsai dalam pertandingan eksebisi Pekan Olahraga Nasional (PON) 2024 Aceh-Sumut. “Ini merupakan kebanggaan Barongsai masuk dalam multi event nasional. Makanya, kita ingin barongsai Indonesia bisa lebih menonjol lagi lewat pelaksanaan Kejuaraan Barongsai Dunia 2024,” katanya. (bam)