Bagi para tamu vegetarian pun bisa juga menikmati makanan vegetarian yang tersedia di menu a la carte, seperti pizza dan juga salad.
Dalam masa kedepan, tim food & beverages Novotel & ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square pun bisa berkreasi dengan pengolahan bahan makanan yang sustainable, seperti pengolahan kulit semangka menjadi acar, dan masih banyak makanan kreatif lainnya.
Tidak hanya untuk para tamu, Novotel & ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square juga melakukan komitmen untuk para staf.
Para staf di harapkan bisa menjadi inspirasi bagi para tamu untuk mendukung program sustainability yang di terapkan oleh hotel.
Manajemen juga melakukan kegiatan training berkelanjutan mengenai program ini, tidak hanya itu kegiatan sehari-hari pun juga dilakukan seperti mematikan lampu dan pendingin udara jika tidak digunakan, mematikan komputer saat selesei bekerja, memakai tumblr untuk mengisi air minum, dan tidak kalah penting mengkonsumi air minum yang suhu ruangan.
Dengan mendorong program berkelanjutan ini, Novotel & ibis Styles Jakarta Mangga Dua Square akan memberikan kepada tamu pengalaman menginap yang lebih ramah lingkungan.