Menit 15 umpan Angga diteruskan Hari Habrian lewat tendangan voli. Bola berhasil ditangkap kiper Sugeng.
Zea FC akhirnya mampu membobol gawang Family 7. Assist Afdal disontek Sirvi Arfani di mulut gawang. 1-0 Zea FC memimpin.
Satu menit kemudian, Zea FC menambah keunggulannya. Umpan Hari Habrian diteruskan Gilang Ginarsa dengan sepakan. Bola sempat menyentuh tangan kiper Sugeng. Gilang Ginarsa mengontrol si kulit bundar dengan kepalanya hingga akhirnya melepaskan tendangan datar. 2-0 untuk Zea FC.
Family 7 tampil bersemangat untuk memperkecil kekalahannya. Hilman dan Bokay membuat lini pertahanan Zea FC kerja keras. Menit 23, Sirivi Arfani diganti Ricky. Zea FC tetap unggul 2-0 hingga babak kedua selesai. Zea lolos ke putaran kedua.
Sementara, Sabtu (11/05/2024), kesebelasan Bingunk FC dari Kembangan, Jakarta Barat melawan Putra Porciba dari Cipete, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.
“Ini laga super big match. Putra Porciba dimanajeri Bos Anjero dan Ibnu Malik akan menurunkan pemain top. Sedangkan, Bingunk FC dihuni Ipul Congor, Dolly Gultom, dan Hamzali,” koar Wahyu Ardiansyah, komentator Pakujaya Cup ke IX 2024 lewat mikrofon. (bam)