“Kerja sama ini merupakan sinergi dan komitmen CISCO dan PINS untuk menciptakan inovasi dan solusi terbaik bagi TelkomGroup dan bisnis telekomunikasi dan IT di Indonesia. Kami percaya bahwa dengan menggabungkan kekuatan dan keahlian masing-masing, dapat menciptakan solusi teknologi yang lebih canggih, aman, dan efisien dalam membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia menghadapi tantangan di era digital dan tentunya sesuai dengan semangat transformasi di TelkomGroup,” ujar President Director PINS, Roberto Surya Negara.
Senada dengan Roberto, Managing Director CISCO Marina Kacaribu juga mengungkapkan antusiasmenya dalam kerja sama ini. “Tren penggunaan multi-cloud, multi-aplikasi, dan hybrid yang kompleks meningkatkan tantangan bagi tim IT untuk menjaga keamanan organisasi, mengurangi biaya operasional, dan mempermudah pengelolaan. Kami sangat antusias bekerja sama dengan mitra seperti PINS untuk menjawab tantangan dan kebutuhan tersebut dengan mengintegrasikan jaringan dan keamanan berbasis cloud menjadi satu solusi SASE, sebagai layanan yang disediakan untuk melindungi pengguna dan perangkat, di manapun dan kapanpun mereka berada,” tambah Marina.