Oleh karena itu, lanjut Susi, INFOBRAND.ID menggandeng TRAS N CO Indonesia dan IMFocus Digimarketing Consultant Certified Google Partner, untuk melakukan riset Indonesia Digital Popular Brand dan mengukur keberhasilan perusahaan dalam membangun brand di ranah digital.
“Melalui riset tersebut, kami menghadirkan sebuah apresiasi dan penghargaan bagi brand-brand di Indonesia yang telah sukses membangun popularitas serta meningkatkan aktifitas brand-nya melalui media digital atau internet, sehingga unggul dan popular dibandingkan brand lainnya, melalui penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Award 2024,” lanjut Susi.
Menurut Susi lagi, penghargaan Indonesia Digital Popular Brand Fase 2 2024 kali ini merupakan sebuah penegasan atas pencapaian besar dari brand-brand yang telah berhasil membangun awareness yang kuat dan mendominasi pangsa pasar digital.
“Indonesia Digital Popular Brand Award 2024 Fase 2 ini menjadi pengakuan terhadap upaya brand dalam meraih keunggulan digital dan memenangkan hati konsumen di era digital yang begitu dinamis,” jelasnya.