“Maka saya minta doa bersama ini kita lakukan untuk saling mendoakan. Baik orang tua kita, putra-putri kita, teman-teman kita semua. Serta seluruh masyarakat Sulawesi Selatan agar hatinya tenang,” imbuhnya.
Gerakan ini bukan hanya untuk pegawai yang Muslim. Tetapi agama lainnya berdoa sesuai agama dan kepercayaan masing-masing.
“Semua berdoa, sesuai dengan agamanya masing-masing, melakukan ibadahnya,” tuturnya.
Inisiatif ini disambut baik oleh pegawai Pemprov. Ini diharapkan dapat memperkuat ikatan antar pegawai, menciptakan suasana kerja yang lebih tenang dan produktif, serta memberikan kinerja terbaik bagi instansi. (Adv)