IPOL.ID – Yayasan Mangrove Indonesia Lestari (YMIL) dengan bangga menggelar malam penghargaan bertajuk “Harmony in Green: A Night of Sustainable Excellence” pada Jumat (7/6/2024) lalu di Acacia Hotel & Resort, Jakarta.
Acara yang diadakan untuk pertama kalinya ini ditujukan untuk memberikan penghargaan atas kerja keras individu, organisasi dan perusahaan yang telah berkontribusi bersama yayasan dalam berbagai kegiatan peduli lingkungan.
Aneka kegiatan yang dimaksud antara lain seperti penanaman mangrove, restorasi terumbu karang, pembersihan pantai, dan edukasi tentang pentingnya menjaga ekosistem mangrove kepada masyarakat.
Malam penghargaan ini dibuka oleh Direktur Rehabilitasi Perairan Darat dan Mangrove, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Ir. Inge Retnowati.
Lewat sambutannya, Ia menyampaikan apresiasi mendalam atas upaya kolaboratif berbagai pihak dalam menjaga kelestarian lingkungan Indonesia.
Inge juga menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah, sektor swasta, organisasi masyarakat, dan individu dalam melestarikan ekosistem mangrove dan lingkungan pesisir.