IPOL.ID-Persatuan Olahraga Berkuda Seluruh Indonesia (Pordasi) menyelenggarakan Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub) Hybrid Pordasi Tahun 2024 dengan tema ‘Transformasi Organisasi, Mewujudkan Kemandirian Pordasi’. Munaslub dengan agenda tunggal pengesahan AD/ART 2024 di Hotel Aston Kartika Grogol, Minggu (9/6)
Musornaslub ini di hadiri dengan beberapa perwakilan Pengurus Provinsi (Pengprov) yang hadir langsung maupun online atau daring, menetapkan dan mengesahkan AD/ART Pordasi 2024 yang melandasi Pordasi sebagai Konfederasi yang menaungi Pordasi Pacu, Pordasi Equestrian, Pordasi Polo dan Pordasi Berkuda Memanah. Transformasi organisasi tersebut langsung dideklarasikan bertepatan dengan HUT Pordasi ke-58.

“Dengan penuh semangat kebersamaan serta melalui berbagai pertimbangan yang arif dan bijaksana, telah sepakat untuk meningkatkan status organisasi Pordasi yang sebelumnya merupakan federasi nasional, menjadi sebuah konfederasi nasional Pordasi, guna mengantarkan prestasi olahraga berkuda Indonesia di tingkat nasional dan internasional, dengan tetap selalu memegang teguh prinsip sportivitas, kewajaran, kebersamaan, dan patriotisme serta nasionalisme yang kuat Ujarnya Triwatty Marciano pada Wartawan di Hotel Aston Jakarta