IPOL.ID – Penjabat Gubernur Sulsel, Prof Zudan Arif Fakrulloh, senam sehat bersama masyarakat dan sejumlah pegawai lingkup Pemprov Sulsel, di Car Free Day, Jalan Jenderal Sudirman, Minggu, 9 Juni 2024.
Hadir Kepala Dinas Kominfo SP Sulsel, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sulsel, Kepala Biro Umum, Kepala Biro Ortala, Kepala Bapenda Sulsel, dan sejumlah pejabat lingkup Pemprov Sulsel lainnya.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Sulsel, Suherman, mengatakan, olahraga senam sehat ini untuk menjaga kebugaran masyarakat, seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) dan Non ASN lingkup Pemprov Sulsel.
“Ini senam sehat rutin kita lakukan setiap akhir pekan bersama ASN dan Non ASN lingkup Pemprov Sulsel serta masyarakat umum,” kata Suherman.
Suherman menuturkan, olahraga memang penting dijalankan sebagai bagian hidup sehat karena punya banyak manfaat untuk tubuh. Salah satu jenis olahraga yang mudah dilakukan dan menyenangkan adalah senam.
Menurut Suherman, senam sangat bermanfaat dalam mengembangkan komponen fisik dan kemampuan gerak. Orang-orang yang terlibat senam akan berkembang daya tahan ototnya, kekuatannya, powernya, kelenturannya, koordinasi, kelincahan, serta keseimbangan.