“Rencananya, akan dilakukan penandatanganan MoU antara Jasa Raharja dengan PKK. Melalui MoU ini, nantinya Ibu-Ibu PKK akan menjadi pelopor keselamatan lalu lintas dimulai dari rumah,” kata Iqbal.
Ia menjelaskan, Jasa Raharja juga tengah konsen dalam membangun budaya keselamatan dimulai dari tingkat PAUD. Tentunya, kolaborasi dengan Bunda PAUD juga akan sangat bermanfaat guna membangun budaya tertib dan keselamatan lalu lintas dengan target jangka panjang.
“Target Indonesia Emas tahun 2045 dapat benar-benar diraih sesuai harapan kita bersama jika hal ini bisa dimaksimalkan,” tuturnya.
Sementara, Penjabat Ketua TP PKK Sulawesi Selatan, Ninuk Triyanti Zudan, menyambut baik sejumlah program Jasa Raharja.
“Kami tentu sangat mendukung, dengan program Jasa Raharja bisa bersinergi dalam mewujudkan budaya tertib dan keselamatan lalu lintas,” tuturnya.
Diharapkan dengan budaya tertib dan keselamatan lalu lintas dapat meningkatkan kesadaran masyarakat Sulawesi Selatan, sehingga dapat menurunkan angka kecelakaan berlalu lintas, sekaligus menjaga kenyamanan dalam berlalu lintas. (adv)