Panti Asuhan Teratai Kasih yang didirikan 2015 membina 22 anak (15 anak laki-laki dan 7 wanita) yang berusia 4 – 15 tahun. Panti yang terletak di Jl. PWRI, Kecamatan Tajur Halang, Kabupaten Bogor ini tepat di dalam kawasan Vihara Buddha Dharma & 8 Pho Sat yang di dalamnya terdapat Patung Buddha Tidur “Sleeping Buddha” sepanjang 18 meter dan setinggi 5 meter.
Yayasan Awam Bina Amal Sejati (ABAS) membina dari 28 anak yang berusia 4 bulan – 18 tahun dan 22 orang lansia (Oma). Yayasan yang terletak di Kompleks Pemakaman Giritama, Kecamatan Tajur Halang, Bogor ini didirikan pada 11 Maret 1994 oleh Suster Rina Ruigrok BKK. Yayasan ini merupakan wadah bagi kaum awam untuk mengasihi, melayani dan membantu mereka yang miskin, tersisih dan terlantar tanpa membedakan agama dan suku.
“GASCHAR 2024 sebagai bentuk kolaborasi bersama para alumni dan mahasiswa untuk mempererat tali silahturahmi, sekaligus pengembangan dan pengayaan pengalaman bagi mahasiswa. Dengan kata lain, kegiatan ini dicanangkan sebagai bentuk program give back to campus. Semoga GASCHAR ini bisa menjadi program berkelanjutan yang menjembatani alumni dan mahasiswa secara sinergis. Pimpinan Universitas pasti selalu mendukung penuh,” tutur Yanti, Ph.D.