IPOL.ID – Penyanyi Putri Ariani meski sudah menjadi penyanyi go international usai ikut ajang America’s Got Talent 2023, ia tak meninggalkan pendidikannya. Pemilik nama asli Ariani Nisma Putri ini menjadi salah satu dari 10.678 mahasiswa baru yang diterima di kampus Universitas Gajah Mada (UGM) tahun 2024.
Sudah resmi menjadi siswi dan disibukkan dengan kegiatan perkuliahan, Putri mengaku tak akan meninggalkan dunia tarik suara. Ia ingin pendidikan dan kariernya bisa berjalan secara beriringan. Bahkan, ia mengaku tahun ini akan mengeluarkan album terbaru.
Putri diterima kuliah di Hukum melalui jalur Penelusuran Fakultas Bibit Unggul Berprestasi (PBUB) bidang seni. Putri Ariani salah satu dari enam perwakilan mahasiswa baru yang diberikan sematan jas almamater dari Rektor UGM, Prof Ova Emilia, Senin (29/7/2024).
Terlihat dimulainya PIONIR Gadjah Mada yang merupakan kegiatan pembelajaran, pengenalan, semacam potensi dan orientasi untuk mendidik calon pemimpin muda yang memiliki visi disertai dengan nilai-nilai ke UGM an.
Putri Ariani mengungkap rasa senang dan bangga menjadi mahasiswa baru UGM. Menurut dia, butuh waktu sekitar satu tahun untuk memilih hingga akhirnya melabuhkan pilihan ke Gadjah Mada.
“Banyak pertimbangan. Setahun ini banyak berpikir untuk kelanjutan pendidikan Putri, akhirnya memilih di UGM. Putri pikir, UGM menjadi pilihan yang tepat baginya,” ungkapnya.
Terkait pilihan Prodi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum, Putri menegaskan ia ingin belajar hal yang baru tidak hanya di bidang menyanyi dan musik. Ia punya niat khusus untuk bisa mengadvokasi teman-teman sesama difabel untuk meraih impian.
“Banyak pertimbangan. Setahun ini banyak berpikir untuk kelanjutan pendidikan Putri, akhirnya memilih di UGM. Putri pikir, UGM menjadi pilihan yang tepat bagi saya,” katanya.(Vinolla)
Putri Ariani Resmi Jadi Mahasiswi Hukum UGM
