Tak hanya itu, komposisi pimpinan komisi juga sudah dibicarakan di kalangan partai-partai.
“Komisi A akan dipegang Gerindra, komisi B akan dipegang Nasdem, komisi C akan dipimpin Golkar, komisi D dipegang PDIP dan komisi E akan dipegang PKS,” ungkapnya.
Maka dari itu lanjut sumber pasca pelantikan mendatang, pembahasan AKD akan berjalan kondusif.”Sepertinya pembahasan AKD akan berlangsung lancar tanpa ada perdebatan,” ungkapnya.
Menyikapi kabar yang beredar, anggota Fraksi Nasdem, Jupiter tidak menolak dan mengiyakan. Namun, anggota Komisi A DPRD DKI itu menilai isu yang berkembang untuk AKD di DPRD DKI masih dinamis.”Semuanya masih dinamis dan akan berkembang terus hingga penetapan nanti,” tandasnya.(sofian)