Tercatat dari inovasi dan pengembangan portfolio bisnis di kabupaten
LTKL didapatkan komitmen investasi dan kerjasama program senilai lebih dari 300 milyar dari momentum Festival Lestari dari pertengahan tahun 2023 lalu, Selain itu, dana dukungan operasional UMKM sebesar Rp1,173 miliar dari mitra LTKL telah disalurkan untuk pengembangan 115 usaha melalui 29 program di 6 kabupaten guna mendukung ekonomi lokal dan pembangunan berkelanjutan. Insentif publik seperti contohnya dari Dana Reboisasi DBH Sawit sebesar +54 Miliar diterima dan dikelola oleh kabupaten Siak.
Sepanjang tahun ini ada 54
mitra yang bekerja di level nasional maupun tapak mendukung kabupaten anggota bertransformasi.
Jarot Winarno, Bupati Sintang sekaligus Ketua Umum LTKL menyampaikan ,
Pemaparan visi dan capaian-capaian sekretariat LTKL dan Kabupaten anggota di acara ini menjadi sebuah penanda bergeraknya LTKL memasuki fase yang baru.
Saat ini kabupaten di LTKL sedang mencoba memulai model ekonomi yang baru yaitu model ekonomi yang memulihkan.Kabupaten LTKL banyak menghadapi ancaman kebencanaan maupun limitasi dalam meningkatkan ekonominya, maka melihat bahwa ada kabupaten yang 70% sawit, sementara ada juga kabupaten yang lebih dari setengahnya adalah lahan gambut dan hutan, maka ada dua jalur transformasi yang dilakukan.