IPOL.ID-Combiphar & Nomura untuk kedua kalinya berkomitmen untuk menggelar turnamen pro-am internasional terbesar dan pertama di Indonesia: “The Indonesia Pro-Am presented by Combiphar & Nomura”.
Setelah sukses melaksanakan debut kompetisi pro-am pertama di Asian Development Tour tahun lalu, The Indonesia Pro-Am Presented by Combiphar & Nomura 2024 akan memulai event edisi keduanya pada 11-13 September mendatang.
Seperti halnya debut pada tahun lalu, The Indonesia Pro-Am presented by
Combiphar & Nomura 2024 kembali akan berlangsung di Gunung Geulis Country Club (East & West Course), Bogor.
The Indonesia Pro-Am presented by Combiphar & Nomura 2024 menyediakan total hadiah US$125.000 (untuk pemenang dari pegolf professional). Tersedia pula total hadiah US$25,000
untuk kompetisi pro-am.
Format kompetisi ini belum pernah digelar dalam turnamen professional di Tanah Air. Tidak mengherankan jika The Indonesia Pro-Am presented by
Combiphar & Nomura merupakan kompetisi pro-am yang sangat di tunggu-tunggu.