Sedangkan Ketua Panpel FL Aris Siswoko mengatakan, pihaknya sangat bangga bisa menggelar turnamen ini berjalan lancar dan sukses. Menurutnya, pemain-pemain junior saat ini mulai menunjukkan perkembangan yang sangat baik. Oleh sebab itu, Jaya Raya akan terus menggelar turnamen junior level grand prix ini tahun depan sebagai komitmen pada pembinaan pemain muda. “Ini menjadi komitmen kami dalam membina pemain junior di Tanah Air dan turnamen ini menjadi momentum yang tepat dalam membina pemain-pemain muda masa depan,” kata Agus.
Ketua Yayasan Pembangunan Jaya Raya, Agus S. Lukita mengatakan, pihak penyelenggara telah berhasil mempertahankan level grand prix dari turnamen ini. Menurutnya, secara kualitas turnamen sudah bagus setiap tahunnya. “Level grand prix dari turnamen ini dapat dipertahankan karena secara kualitas terus meningkat. Dukungan para sponsor pun turut menyemarakkan turnamen dan diharapkan semakin banyak pihak-pihak yang mendukung turnamen ini,” ungkap Agus. (bam)
—– Humas PB Jaya Raya —
Daftar juara Yonex Sunrise Pembangunan Jaya Raya Junior International Grand Prix 2024, Minggu (14/7/2024):