Sedangkan untuk penularan antar manusia, Mpox bisa menyebar melalui kontak tatap muka, kulit ke kulit, mulut ke mulut, mulut ke kulit, dan kontak seksual. Mpox juga bisa menular ketika seseorang menyentuh pakaian, perabotan, dan benda-benda yang terkontaminasi virus monkeypox. Virus ini juga dapat menyebar dari ibu hamil ke janin, atau melalui kontak kulit ke kulit saat melahirkan.
Untuk mencegah penularan Mpox, masyarakat diimbau untuk membatasi kontak dengan suspek atau orang yang sudah terkonfirmasi Mpox. Selain itu, bersihkan dan disinfeksi lingkungan secara teratur untuk mencegah virus monkeypox hinggap di barang-barang yang digunakan sehari-hari.
Plh. Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Kementerian Kesehatan (Kemenkes) RI dr Yudhi Pramono, MARS juga meminta masyarakat untuk tidak melakukan perilaku seksual berisiko, seperti gonta ganti pasangan atau sesama jenis.
“Kepada masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan dengan menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat, menerapkan perilaku seksual yang sehat seperti tidak gonta ganti pasangan ataupun perilaku seks sesama jenis,” ucap Yudhi.