IPOL.ID – Menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI), para guru dan orangtua murid kompak menggelar perlombaan. Meski belum mengerti arti kemerdekaan, namun puluhan siswa Taman Bacaan Masyarakat (TBM) Mawar antusias mengikuti perlombaan digelar panitia.
Seperti diketahui, rakyat Indonesia antusias akan merayakan Hari Kemerdekaan pada 17 Agustus mendatang. Berbagai perlombaan pun mulai diselenggarakan di berbagai wilayah Jakarta dan sekitarnya.
Grecy Astari P, salah satu orangtua murid mengatakan, perayaan HUT Kemerdekaan tidak hanya ditujukan kepada orang dewasa. Anak-anak generasi penerus bangsa pun dapat ikut merayakan hari kemerdekaan. Untuk itu, dia mendukung kegiatan lomba yang digelar di tempat putranya belajar.
“Saya rasa (perlombaan) ini sangat bagus. Dapat melatih keberanian dan kekuatan anak-anak kita untuk berkompetisi ya,” tutur Grecy pada ipol.id di Jakarta Selatan, Selasa (13/8/2024).
Grecy menjelaskan, perlombaan yang digelar berlangsung meriah. Anak-anak dari usia 3-5 tahun nampak antusias mengikuti lomba.