Menurutnya, pembinaan atlet sepak takraw di Gorontalo dilakukan secara berkelanjutan, dengan banyaknya atlet yang didorong untuk berkembang dalam olahraga ini, mengingat sepak takraw merupakan olahraga yang populer di masyarakat.
Menpora Dito menyambut baik dan mendukung penuh upaya menjadikan Gorontalo sebagai pusat training center dan pembinaan cabang olahraga sepak takraw.
“Ini adalah langkah penting untuk melestarikan budaya olahraga tradisional di Indonesia dan memperkuat prestasi olahraga nasional khususnya cabor sepak takraw. Semoga program ini berjalan lancar dan memberikan manfaat besar bagi perkembangan sepak takraw di Indonesia,” ucapnya. (Rian/rep)