Di sisi lain, PT. Humpuss sebagai perusahaan yang berpengalaman, memiliki rekam jejak yang kuat dalam bidang energi dan infrastruktur. Seperti pembangunan dan pengelolaan Refinery dan industri Petrokimia serta di bidang pelayanan jasa kemaritiman dan kepelabuhanan.
“Kami kuat di bidang maritim serta oil and gas,” imbuhnya.
Sebagai Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi Sulawesi Selatan, PT. Sulsel Citra
Indonesia (Perseroda) terus berkomitmen untuk menjadi perusahaan terkemuka yang
mampu mendukung Pemerintah Daerah Sulsel dalam meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui pengelolaan badan usaha secara profesional.
Saat ini, PT. SCI sedang mengembangkan sejumlah program, antara lain di sektor perkebunan dan industri kelapa sawit sebagai bagian dari program Sulawesi Palm Oil Belt, pembangunan Petrochemical Complex di Kabupaten Bulukumba.
“Ini paling kita inginkan adalah bisa meningkatkan pendapatan masyarakat dan tentunya akan mempengaruhi juga pendapatan asli daerah Sulsel,” ujar Plt. Direktur Utama PT. SCI (Perseroda), Machmud Achmad.