Tak hanya itu, platform Antares Eazy juga dapat diintegrasikan dengan berbagai perangkat pintar mulai dari CCTV, smart lamp, smart plug, hingga smart door sensor, yang dapat dioperasikan cukup dalam satu aplikasi.
“Telkom berkomitmen untuk menghadirkan platform digital cerdas berkelanjutan yang dapat diakses oleh seluruh masyarakat Indonesia. Kehadiran Antares Eazy menjadi salah satu realisasi kami mewujudkan komitmen tersebut. Tidak hanya mengoptimalisasi sistem keamanan yang dapat diakses di satu aplikasi, penggunaan Antares Eazy juga mengakselerasi kedaulatan digital di seluruh elemen masyarakat,” kata EVP Digital Business and Technology Telkom Komang Budi Aryasa.
SMA Negeri 1 Kedungwuni, Pekalongan, Jawa Tengah, telah merasakan manfaat penggunaan EazyCam IP Camera. Kepala Sekolah SMAN 1 Kedungwuni, Indah Muslichatun, mengatakan bahwa sebelum menggunakan EazyCam perangkat CCTV yang dipakai sekolahnya relatif tidak efisien saat digunakan untuk pemantauan. Padahal CCTV memiliki peran penting dalam sistem keamanan di sekolah agar para siswa terhindar dari kasus perundungan (bullying), serta menekan kriminalitas di lingkungan sekolah.