Direktur Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah (Dirjen PAUD Dikdasmen), Iwan Syahril, dalam sambutannya mengungkapkan bahwa tema ini merupakan wujud semangat yang dibawa oleh Kemendikbudristek selama lima tahun melalui gerakan Merdeka Belajar, dalam upaya memperkuat kompetensi literasi, numerasi, dan karakter anak-anak bangsa, serta membangun pendidikan berkualitas, inklusif, dan berkeadilan bagi semua.
“Melalui tema ini, kita ingin terus menggemakan semangat dan harapan untuk melahirkan anak-anak bangsa yang memiliki karakter dan kompetensi yang didasarkan pada nilai-nilai luhur Pancasila,” jelas Iwan.
Dirjen Iwan menyampaikan bahwa kemajuan keberaksaraan atau literasi dan numerasi menjadi salah satu indikator dari kemajuan pembangunan masyarakat. Ia menegaskan, masyarakat melek aksara akan melahirkan bangsa yang lebih unggul, tangguh, dan mandiri. “Oleh karena itu, meningkatkan literasi masyarakat juga merupakan jalan untuk meningkatkan kesejahteraan,” ucapnya.