5. Bantu Hilangkan Komedo
Masker kulit jeruk juga dapat membantu untuk menghilangkan komedo. Untuk membuat masker kulit jeruk mudah kok, caranya campurkan satu bagian yogurt dengan bubuk kulit jeruk untuk membuat masker kulit. Selanjutnya, oleskan masker ke wajah dengan gerakan memutar lembut. Biarkan selama 15 menit sebelum dibilas dengan air hangat.
6. Toner Alami Kulit
Selain disebutkan di atas, manfaat kulit jeruk juga bisa digunakan sebagai toner alami kulit. Ingat, vitamin C dan antioksidan dalam kulit jeruk sangat melimpah. Hal ini yang bisa membantu untuk melembabkan kulit dan mengatasi minyak berlebih pada wajah.
Saat digunakan sebagai toner alami, kulit jeruk bisa menghilangkan sel-sel mati dan kotoran menyumbat pori-pori. Sehingga kulit menjadi sehat dan tampak muda.
Namun demikian, agar tetap aman dan efektif, bisa menanyakan langsung pada dokter kulit untuk memanfaatkan kulit jeruk dengan benar dan juga tepat, serta dapat bertanya langsung pada dokter dan atau bisa melalui aplikasi Halodoc. (Joesvicar Iqbal)