Untuk itu BPJS Kesehatan menghimbau agar masyarakat mengoptimalkan inovasi yang telah dihadirkan. Inovasi tersebut dapat diakses oleh masyarakat untuk kemudahan mendapatkan layanan. Salah satunya menghadirkan dan mendekatkan layanan administrasi kepada masyarakat melalui BPJS Keliling dan ada BPJS Online yang dapat diakses oleh masyarakat di masing-masing kelurahan.
“BPJS Kesehatan telah memberikan kemudahan layanan, harapannya semua masyarakat dapat mengakses layanan tersebut serta memanfaatkan layanan digital seperti mengunduh Mobile JKN dan PANDAWA yakni layanan administrasi melalui Whatsapp. Kemudahan yang diberikan melalui inovasi digital ini dapat meningkatkan kualitas layanan yang diterima oleh masyarakat,” ujar Ropik.
Capaian kepesertaan melalui UHC yang telah mencakup seluruh masyarakat Indonesia juga dirasakan manfaatnya oleh salah satu peserta JKN, yaitu Hebron. Hebron menceritakan betapa bersyukurnya ia menjadi bagian dari masyarakat yang iurannya dibiayai oleh pemerintah. Karena kondisi keuangannya yang tidak mencukupi, ia dapat membawa istrinya untuk berobat dan mendapatkan perawatan untuk penyakit yang dideritanya.