IPOL.ID -”What’s your endgame?” Pertanyaan ini barangkali tepat dilontarkan sebagai pemantik diskusi tentang gagasan-gagasan besar dalam peradaban manusia. Endgame, sebuah wadah diskusi tentang berbagai gagasan dan perspektif yang diprakarsai oleh Gita Wirjawan yang kali ini berkolaborasi dengan Bingkai Karya, menyapa para future narrators dalam Bookclub “Special Edition” – The Road To Endgame Town Hall di Malang
Perbincangan tentang masa depan dimulai dengan membuka cakrawala berpikir mengenai ide dan buku-buku. Seperti namanya, Bookclub kali ini dimaksudkan sebagai wadah para pesertanya untuk berdiskusi mengenai gagasan-gagasan yang ditemukan pada tiap literatur yang dibaca. Para peserta saling berbagi perspektif yang dimiliki, gagasan ini kemudian bersambut dan bersilangan dengan konsep serta sudut pandang yang lain. Masing-masing didorong untuk menjadi narator bagi ide-ide besar yang hidup dari literasi yang dibawa.
Diselenggarakan di Golden Tulip Holland Resort Batu, acara dihadiri sendiri oleh Gita Wirjawan, Host Endgame sekaligus salah seorang Visiting scholar di Stanford University dan Rizal Rosyadi selaku Founder dari Bingkai Karya . Acara bertajuk Bookclub “Special Edition” ini merupakan salah satu pagelaran yang masuk ke dalam rangkaian Endgame Town Hall yang akan diselenggarakan pada 14 September mendatang. Diskusi buku kali ini juga sekaligus menjadi diskusi buku kedua yang diselenggarakan di Malang, setelah sebelumnya bertempat di kantor Bingkai Karya, Gedung Graha Polinema 4th Floor.