IPOL.ID – Pejabat TNI-Polri terinformasi dikumpulkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara Nusantara, di Ibu Kota Negara (IKN), Kalimantan Timur. Apa saja yang akan dibahas?
Agar tidak ke mana-mana ceriteranya, Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak pun buka suara. “Hari ini kami akan dikumpulkan Presiden, TNI-Polri, mungkin ada ucapan-ucapan terima kasih dari beliau (Jokowi) dan juga harapan-harapan beliau mungkin nanti ke depannya,” ujar Maruli Simanjuntak kepada wartawan, Kamis (12/9/24).
Maruli merasa bangga bisa ke IKN lagi. Ia mengenang masa-masa survei IKN bersama Jokowi. Maruli tak menyangka kini IKN berubah wajah. “Jadi IKN jadi sedemikian megah, mudah-mudahan bisa lancar sampai dengan bisa digunakan,” tambahnya.
Ketika ditanya apakah ada arahan khusus soal Pilkada dari Jokowi, Maruli masih menduga-duga. Namun yang pasti, Jokowi, kata Maruli, akan menyampaikan harapan-harapan untuk ke depannya.
“Ya mungkin salah satunya itu, nanti kita juga belum tahu apa yang mau disampaikan, tapi secara umum mungkin di masa-masa terakhir ini beliau mau menyampaikan sesuatu. Itu dan harapan-harapan mungkin ke depan,” lanjut Maruli.