IPOL.ID – Para menteri dan pejabat senior dari kawasan Asia-Pasifik berkumpul di Pertemuan Pejabat Tingkat Tinggi (HLOM) ke-12 dan Pertemuan Menteri ke-5 Forum Regional Asia-Pasifik tentang Kesehatan dan Lingkungan (APRFHE). Pertemuan berlangsung di Swisshôtel PIK Avenue, Jakarta, Indonesia, pada 24-26 September 2024.
Pertemuan ini diselenggarakan atas kerja sama Kementerian Kesehatan (Kemenkes), Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), dan Program Lingkungan Perserikatan Bangsa-Bangsa (UNEP). Tujuannya adalah memperkuat kerja sama regional dan menciptakan solusi berkelanjutan untuk menghadapi tantangan utama di bidang kesehatan dan lingkungan.
Fokus utama pertemuan ini adalah mempererat hubungan antara isu kesehatan dan lingkungan, serta menyediakan platform kolaboratif bagi negara-negara untuk mengatasi berbagai tantangan seperti perubahan iklim dan ancaman terhadap kesehatan masyarakat.
Mengatasi Masalah Sinergi Kesehatan dan Lingkungan
Acara ini akan menghadirkan para menteri dan pejabat senior dari negara-negara anggota, serta perwakilan dari WHO, UNEP, FAO, dan organisasi internasional lainnya. Selama tiga hari pelaksanaan APRFHE, mereka akan membahas topik-topik mendesak seperti adaptasi dan ketahanan iklim, pengendalian polusi, konservasi keanekaragaman hayati, dan kesiapsiagaan menghadapi pandemi.