IPOL.ID – Di tengah panasnya suasana Pilpres, warga AS Rabu (11/9) jeda sejenak untuk melakukan refleksi dan mengenang tragedi serangan teroris Al Qaeda 23 tahun lalu. Peringatan dilangsungkan di bekas Menara Kembar World Trade Center di New York, di Pentagon – Washington DC, dan di Shanksville, Pennsylvania.
Meskipun 12 jam sebelumnya Wakil Presiden Kamala Harris dan mantan Presiden Donald Trump berdebat panas tentang berbagai isu di Pusat Konstitusi Nasional di Philadelphia, Rabu pagi (11/9) waktu setempat. Namun demikian kedua calon presiden bersama calon wakil presiden masing-masing – Tim Walsh dari Partai Demokrat dan JD Vance dari Partai Republik; dan tentunya Presiden Joe Biden dan sejumlah pejabat tinggi lainnya menghadiri peringatan tragedi serangan teroris 11 September di New York. Tampak jelas para pemimpin berupaya mengedepankan kerukunan dan menepis perbedaan politik saat mengenang peristiwa paling kelam dalam sejarah bangsa ini.
Bersama mereka ikut hadir pula keluarga dan kerabat hampir 3.000 korban di Menara Kembar World Trade Center yang tewas ketika dua pesawat yang dibajak ditabrakkan ke menara itu dalam selang waktu 15 menit pada 11 September 2001.