Kolaborasi ini juga merupakan bagian dari komitmen Zero Barriers (Nol Hambatan) Gojek. Guna mengurangi hambatan sosial dan ekonomi mitra driver. Sehingga menciptakan peluang berkelanjutan dan beragam agar segera naik kelas.
Berikut tiga kisah inspiratif dari mitra driver Gojek yang telah mewujudkan impian memiliki rumah:
1. Sugianto, dari Pekerjaan Sampingan hingga Siap Pindah ke Rumah Baru
Salah satu mitra driver Gojek yang berhasil mewujudkan mimpi untuk memiliki rumah, Sugianto bersyukur mendapatkan kesempatan program KPR Subsidi dari Gojek. Pria asal Bogor yang juga pengemudi GoRide tersebut tidak menyangka bakal mendapatkan notifikasi undangan mengikuti program KPR Subsidi dari Gojek.
“Saya senang sekali, kapan lagi dapat tawaran ini dari Gojek, kesempatan itu nggak datang 2 kali. Sudah lama saya ingin punya rumah, karena sebelumnya saya dan keluarga tinggal ngontrak atau menumpang di rumah orangtua. Alhamdulillah, sekarang impian saya tercapai dan nantinya saya bersama istri dan kedua anak saya akan menempati rumahnya,” kata Sugianto.