IPOL.ID-Dua bulan mendatang, momentum hari besar bakal dilewati yakni pada November pilkada Jakarta 2024 dan Desember, hari raya natal dan tahun baru 2025.
Guna mengantisipasi stabilitas harga pangan, Penjabat (Pj.) Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi meninjau Pusat Informasi Beras Cipinang (PIBC) milik PT Food Station Tjipinang Jaya, di Jakarta Timur, pada Senin (21/10/2024).
Dalam kunjungan tersebut, Pj. Gubernur Teguh mengharapkan harga pangan tetap stabil dan ketersediaan stok cukup menjelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta hingga Hari Besar Keagamaan Nasional (HBKN) Natal dan Tahun Baru 2025 (Nataru).
“Pada hari ini, saya melakukan kunjungan ke PIBC Food Station sebagai upaya mewujudkan ketahanan pangan, pengendalian inflasi, dan stabilisasi harga pangan di Kota Jakarta. Kunjungan siang ini juga untuk memastikan bahwa harga pangan tidak membebani masyarakat, khususnya menjelang Pilkada dan Nataru,” kata Pj. Gubernur Teguh kepada wartawan.
Dikatakanya, PT Food Station Tjipinang Jaya merupakan BUMD Pangan DKI Jakarta yang mengelola PIBC, yang merupakan pasar induk beras terbesar di Indonesia. Dengan luas 14,4 hektare, PIBC memiliki 108 unit gudang dengan kapasitas penyimpanan sebesar 99.865 ton beras.