IPOL.ID – Berziarah ke TMP Kalibata merupakan agenda rutin yang dilaksanakan tiap tahun setiap peringatan HUT TNI. Hari ini, Jumt (4/10/24), dalam rangka HUT TNI ke-79, upacara tabur bunga ini juga dilaksanakan dengan ziarah ke para pahlawan yang telah gugur.
Pagi ini, Panglima TNI Jenderal TNI, Agus Subiyanto beserta tiga kepala staf TNI dan jajaran petinggi Mabes TNI dan markas besar angkatan berziarah ke Taman Makam Pahlawan (TMP) Nasional Utama Kalibata, Jakarta, dalam rangkaian HUT Ke-79 TNI.
“Tabur bunga ini ziarah ke para pahlawan yang telah gugur dalam rangka HUT TNI ke-79. Tadi, ke mantan Presiden B. J. Habibie, kemudian juga ke mantan panglima TNI, Edi Sudradjat, dan ke yang lain-lain juga,” kata Panglima TNI saat ditemui selepas berziarah di pelataran TMP Kalibata, Jakarta, Jumat.
Kegiatan ziarah dan tabur bunga ke beberapa makam itu diawali dengan upacara di pelataran depan TMP Kalibata. Selepas upacara, Panglima TNI bersama Pangdam Jaya Mayjen TNI Granada Baay berjalan ke arah makam Presiden Ke-3 RI B. J. Habibie, kemudian Agus berdoa sejenak dan lanjut menaburkan bunga di atas pusara.